SOLO,LOKAWARTA.COM-Setelah menunggu sekitar lima bulan pasca musyawarah cabang, akhirnya DPC Asita Surakarta dilantik dan dikukuhkan.
Pelantikan yang dilaksanakan di The Sunan Hotel Solo, Selasa (19/12/2023), itu sekaligus sebagai ajang konsolidasi sekaligus rapat kerja daerah asosiasi tersebut.
Wakil Wali Kota Teguh Prakosa dan sejumlah kepala OPD hadir dalam pengukuhan itu. Hadir pula Ketua DPD Asita Jateng Alex Gunarto mewakili Asita pusat, serta tamu undangan dari sejumlah asosiasi dan para kolega.
Dalam kepengurusan yang dikukuhkan, sebagai ketua DPC Asita Surakarta, Mirza Mirza ananda didampingi sekretaris Farid Mutaqim dan Rosanto Adhi sebagai bendahara.
“Tampaknya lebih mudah mengumpulkan peserta tour dari pada mengumpulkan 30 teman-teman biro travel, hingga pelantikan ini harus mundur lima bulan” kata Mirza berseloroh, mengawali sambutan.
Sebagai ketua, Mirza mengaku tidak bisa berjalan sendiri. Karena itu, pihaknya butuh dukungan para pengurus dan steakhoder untuk memajukan Asita Solo, organisasi yang dipimpinnya.
“Mari sama-sama berjuang bersama Asita untuk memajukan parisata Solo dan memajukan perusahaan biro travel anggota Asita,” kata Mirza.
Mewakili Asita pusat, Ketua DPD Asita Jateng Alex Gunarto mengapresiasi pengurus DPC Association of the Indonesian Tours and Travel Agencies (Asita) yang dilantik. Dia berharap, pengurus yang dilantik bisa bekerja dengan baik.
“DPC Asita Surakarta bertanggung jawab setiap kegiatan yang dilakukan dan melaporkan setiap kegiatan yang telah dilakukan kepada DPD Asita Jateng dalam setiap rapat kerja,” kata Alex.(*)
Editor | : | Vladimir Langgeng |
---|---|---|
Sumber | : |