LOKAWARTA.COM, JAKARTA – Industri e-commerce di Indonesia terus berubah dan berkembang seiring berjalannya tahun. Mendekati akhir 2021, persaingan semakin memanas antara 5 nama besar e-commerce di tanah air.
Yakni, Tokopedia dan Shopee, dua e-commerce yang paling sengit persaingannya. Juga Lazada, Bukalapak, Blibli, dan JD.ID. Di antara lima e-commerce itu, siapa berhasil menjadi e-commerce nomor satu di Indonesia tahun ini.
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, SnapCart melakukan riset dengan metode online survey yang dilakukan sejak September 2021. Survei diikuti seribu responden dari berbagai usia, jenis kelamin, dan pendapatan yang tersebar di berbagai area di Indonesia.
SnapCart merupakan aplikasi yang menawarkan cashback bagi pengguna dengan cara mengunggah struk belanja. Tak hanya memberi cashback bagi konsumen, SnapCart juga memantau real time analytics mengenai perilaku belanja konsumen.
Dari hasil riset SnapCart ditemukan, Shopee adalah e-commerce paling banyak diingat dan paling banyak digunakan orang. Sebanyak 75% responden menjawab, Shopee merupakan aplikasi atau situs belanja online yang menjadi Top of Mind, disusul Tokopedia 18%, dan Lazada 5%.
Dari total responden, 87% responden menjawab, Shopee adalah platform e-commerce yang mereka gunakan dalam 3 bulan terakhir. Ini menjadikan Shopee sebagai e-commerce dengan jumlah pengguna terbanyak. Lalu, 46% responden menggunakan Tokopedia dan 20% responden lainnya pengguna Lazada.
Editor | : | Vladimir Langgeng |
---|---|---|
Sumber | : |