LOKAWARTA.COM,SOLO-Telah lahir juara baru. Tim basket putra SMK Santo Mikael Surakarta meraih gelar juara turnamen basket Liga Solo 2022, Rabu (28/9/2022).
Di partai puncak yang digelar di Sritex Arena, Srigala Mojo (julukan tim SMK Mikael) mengalahkan tim favorit SMA Warga Surakarta dengan skor akhir 53-42.
Laga bergensi itu juga disaksikan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka dan Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Solo, Nugroho Joko Prastowo.
“Hari ini luar biasa, good game. Seru dari awal hingga akhir. Apalagi kedua tim tidak mau kalah,” kata pelatih Basket SMK Santo Mikael Surakarta Yullius Dobby, usai laga.
“(Dalam permainan basket) bertahun-tahun kami di bawah SMA Warga. SMA Warga bukan lawan mudah, tapi untunglah kami bisa tampil baik dan juara,” ungkap Yulius.
Sementara itu, pelatih tim basket SMA Warga Surakarta Wempi Wijayanto menerima kekalahan itu dengan lapang dada. Wempi akan melakukan evaluasi tim agar penampilan ke depan lebih baik lagi.
“Kelihatannya mental anak-anak kurang bagus, permainan juga kurang rapi. Defence rebornnya masih kurang banyak. Ini PR bagi kami,” kata Wempi.
Setelah Liga Solo 2022, kedua tim, SMK Santo Mikael (Mico) dan SMA Warga (Smarga) akan bertemu lagi dalam Honda Developmental Basketball League (DBL) with KFC Central Java Series – South Region yang akan digelar 6-15 Oktober 2022.
Di ajang Honda DBL, Smarga yang juara bertahan musim lalu bisa membalas kekalahan atas SMK Mikael dalam Liga Solo 2022 sebelumnya.(*)
Editor | : | Vladimir Langgeng |
---|---|---|
Sumber | : |